Kamis, 21 Juni 2012

Panti Asuhan Al-Ikhsan - Surabaya



Panti Asuhan Al-Ikhsan berdiri pada tahun 2003. Panti Asuhan Al-Ikhsan menampung anak-anak dari Sumatra, Lamongan, Jombang, Tuban, Mojokerto. Anak-anak yang tinggal di panti merupakan anak-anak dari keluarga yang kurang mampu dan yatim-piatu. Untuk memudahkan kami dalam pekerjaan ini maka pada tanggal 17 Februari 2003 Panti Asuhan Al-Ikhsan telah di sahkan melalui akte notaris Faried, SH

 Visi & Misi.
Mengasuh dan menyantuni anak yatim piatu dan fakir miskin dalam rangka menyiapkan masa depan mereka yang lebih cerah agar menjadi anak bangsa yang beriman dan bertaqwa serta berakhlaqul karimah dan mampu menyesuaikan diri dengan kondisi zaman.

PENGURUS
Pembina : Muhibbin, SHI
Pengurus : Ach. Firdaus Ahadi
Pengawas : Ach. Junaidi
Ketua : Abd Wahid, S.Pd
Seketaris : Shuhud Achmad Aidi
Bendahara : Sukartini, S.Pd

ANGGOTA
Anak-anak yang ada di Panti Asuhan Al-Ikhsan berjumlah 57 anak. Yang tinggal di dalam asrama hanya 18 anak sedangkan non asrama 39 anak. Hal ini disebabkan karena tempat/asrama tidak cukup untuk menampung semuanya.

KEBUTUHAN
• Dana untuk biaya operasional panti tiap hari
• Dana untuk kebutuhan sekolah anak-anak
• Membutuhan donatur tetap untuk anak-anak
• Sembako

ALAMAT
Simo Sidomulyo V/26
Telp. 031-5457667, 71374520
Fax. 031-5457667, 71374520

                

Tidak ada komentar:

Posting Komentar